Wujudkan Solidaritas, Jurusan Ilmu Komunikasi Adakan Temu Akrab

Bertempat di GOR Universitas Tribhuwana Tunggadewi Malang, Senin 6 November 2017 Keluarga Besar Ilmu Komunikasi berkumpul dalam acara temu akrab. Acara dimulai dari pukul 16.30 sampai 21.00 WIB dengan diisi berbagai acara pendukung. Acara temu akrab jurusan merupakan agenda rutin tahunan yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi (HIMAKOM) Unitri.

Dalam acara tersebut Himpunan mahasiswa Ilmu Komunikasi mengharapkan terciptanya solidaritas antar tingkatan. Pada pelaksanaan temu akrab tahun ini diselenggarakan berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Dengan konsep minimalis yang meriah menjadikan khas acara ini sebagai identitas mahasiswa Ilmu Komunikasi.

“Dengan acara seperti ini kami berharap agar antar tingkatan tetap solid dan juga dengan acara ini kita berharap supaya saling mengenal dan akrab dengan seluruh teman-teman Ilmu Komunikasi. Kami juga berharap dengan acara ini tumbuh rasa saling menyayangi dan menghormati antara senior dan juga junior” ungkap Titus Kurra selaku Ketua Himpunan.

Dalam acara tersebut juga diimbuhkan, “acara temu akrab ini tujuannya adalah untuk memberi semangat teman-teman supaya lebih bangkit dan memiliki inovasi yang lebih baik kedepannya, saya sangat apresiasi dan bangga dengan teman-teman Ilmu Komunikasi” imbuh Muhammad Abdul Gofur, S.Ikom., M.Ikom selaku pembina Himpunan.

Acara tersebut juga dihadiri oleh beberapa tamu Undangan seperti Dewan Pertimbangan Organisasi (DPO), dosen Ilmu Komunikasi, Ketua Program Studi dan Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. Acara tersebut berlangsung dengan baik, dipenghujung acara temu akrab ditutup dengan bernyanyi bersama. (TM/Humas)

1 Response

Leave a Reply

Arsip Berita