KAWAL PILKADA DI MASA PANDEMI, PRODI ILMU KOMUNIKASI DISKUSI LEWAT WEBINAR

Malang- Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Tribhuwana Tunggadewi (UNITRI) menggelar acara webinar pada senin (18/08). Dengan dengan mengambil tema ‘Komunikasi Politik Dalam Pilkada 2020 Di Masa Pandemi Covid-19’, Kegiatan webinar tersebut merupakan salah satu rangkaian kegiatan dari perayaan ulang tahun prodi yang ke-15 yang diadakan tepat tanggal 07 Agustus 2020 pekan lalu.

Kepala program studi Ilmu Komunikasi UNITRI sekaligus moderator dalam acara webinar tersebut, Fathul Qorib, S.I.Kom., M.I.Kom mengatakan bahwa webinar kali membahas terkait dengan komunikasi politik dalam pilkada. Di tengah situasi pandemi seperti saat ini, pilkada tahun ini tentu akan dirasakan berbeda dari pilkada tahun sebelumnya. Jelas hal ini menjadi tantangan tersendiri bagi setiap orang baik pemilih maupun calon.

“Nah acara webinar ini terkait dengan komunikasi politik dalam pilkada karena pilkada tahun 2020 ini sedang menghadapi pandemi covid-19 sehingga ada tantangan tersendiri, nah kita di prodi ilmu komunikasi ingin berkontribusi memberikan wacana yang positif terkait dengan perkembangan masyarakat saat ini” ucapnya.

Fathul juga menjelaskan beberapa tujuan diadakannya webinar tersebut yaitu untuk mengetahui bagaimana persiapan hingga pelaksanaan termasuk solusi terbaik untuk masyarakat dalam menghadapi pesta perhelatan demokrasi tersebut.

“Covid-19 ini kan mempengaruhi seluruh kehidupan manusia termasuk perhelatan pesta demokrasi pemilihan kepala daerah sehingga dimasa pandemi ini kita ingin melihat bagaimana kira-kira pelaksanaannya nanti dan kemudian persiapan apa yang dibutuhkan hingga solusi-solusi teknik maupun substantif apa yang bisa kita berikan kepada masyrakat maupun pemerintah nanti” ungkapnya.

Kegiatan tersebut menghadirkan 3 pemateri yakni Dr.H. Moh. Syaeful Bahar, M.Si, yang berbicara tentang ‘Pilkada di tengah pandemi dan bagaimana menyelamatkan Indonesia dari Covid-19 dan bagaimana cara menyelamatkan demokrasi’; Abdul Sair, S.Sos.,M,Sosio yang juga membahas tentang ‘Pesona Pilkada dan Autoimunitas Demokrasi’; dan Akhirul Amimulloh, S.Sos.,M.Si yang juga sebagai dosen ilmu komunikasi politik di Unitri yang berbicara tentang ‘Komunikasi Politik Penggunaan Media Baru Terutama Menuju Pilkada’.

Saat di jumpai tim humas, Akhirul Aminulloh, S.Sos., M.Si menjelaskan secara singkat terkait materi yang Ia sampaikan dalam webinar tersebut yakni tentang Komunikasi Politik menjelang Pilkada. Menurutnya, politik tahun ini akan diwarnai dengan komunikasi langsung dengan masyarakat seperti komunikasi publik, komunikasi di forum komunitas, komunikasi anjangsana, dan lainnya tapi tetap memperhatikan protokol kesehatan. Di sisi lain, kondisi new normal ini membuat komunikasi politik lebih banyak dilakukan dengan cara online terutama menggunakan media sosial dalam rangka menyampaikan visi, misi, dan program kerja kandidat di pilkada 2020.

Ia juga berharap sebagai lanjutan dari webinar ini adalah keberlangsungan diskusi baik secara online maupun secara offline terus dilakukan sebagai bentuk kolsultasi dalam rangka membangun demokrasi yang baik tambahya.

Sementara itu, Fathul juga berharap agar masyarakat secara bersama-sama mengawal apa yang sudah di putuskan oleh pemerintah terutama jika pemerintah nanti tetap menyelenggarakan pilkada dimasa pandemi.

“Pemerintah sebagai pihak yang memiliki kuasa untuk melanjutkan kegiatan politik agar memikirka kira-kira bagaimana dalam masa resesi ekomomi yang mengguncang dunia ini, dan juga penerapan protokol kesehatan yang tiap acara melibatkan banyak orang untuk bisa di atur dengan sedemikian rupa sehingga tidak menambah klaster baru ketika nanti di laksanakan pilkada” tutupnya.

Seperti diketahui Peserta yang hadir dalam webinar tersebut sebanyak 40 yang terdiri dari mahasiswa maupun umum. Respon para peserta sangat antusias dan dapat dilihat dari banyaknya pertanyaan yang ditanyakan. (HUMAS)

1 Response

Leave a Reply

Arsip Berita