2 TIM FAKULTAS PERTANIAN UNITRI TERIMA HIBAH PROGRAM RISET KEILMUAN KEMENDIKBUD TAHUN 2021

MALANG – Universitas Tribhuwana Tunggadewi (UNITRI) Malang dan khususnya Fakultas Pertanian berbangga sebab dua tim dari Fakultas Pertanian UNITRI berhasil mendapatkan Hibah Program Riset Keilmuan Tahun 2021 dari Kementerian Pendidikan Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia. Adapun dua penerima Hibah Riset Desa PTS atas nama Dr. Ir. Amir Hamzah., MP dengan judul riset “Implementasi Plant Factory Sayur Sehat dengan Aplikasi Mobile System untuk Peningkatan Perekonomian Petani di Desa Beji, Kota Batu pada Era Pandemi Covid-19” dan atas nama Dr.T. Wahyu Mushollaeni, S.Pi., MP dengan judul riset “Aktualisasi Pengembangan Ekonomi Kreatif Desa Wonosalam melalui Implementasi Riset Produktif Berbasis Kearifan Krokot”.

Salah satu penerima Hibah Riset Desa, Dr.T. Wahyu Mushollaeni, S.Pi., MP bercerita terkait riset yang dibiayai. Krokot merupakan salah satu tanaman yang memiliki potensi melimpah di Desa Wonosalam Kab. Jombang. Selain sebagai tanaman hias, ternyata Krokot mempunyai kandungan gizi dan senyawa bioaktif yang dapat dimanfaatkan sebagai suatu produk pangan, serta nantinya dapat dijadikan sebagi salah satu produk unggulan desa. Kerjasama dengan berbagai UMKM desa dan disekitar Kab. Jombang juga akan dikembangkan.

“Tujuan kami dalam hibah riset keilmuan ini juga sekaligus untuk menjalankan program untuk implementasi MBKM. Kami akan menerjunkan dan membimbing 7 mahasiswa yang berasal dari 3 Fakultas yakni Fakultas Pertanian, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), dan Fakultas Ilmu Pendidikan yang nantinya akan kami tempatkan di Desa Wonosalam untuk melaksanakan KKN-T / Bina Desa.”

Pelaksanaan hibah ini, tentunya berdasarkan pada program yang telah disusun dan dikoordinasikan. Karenanya, sesuai dengan proposal, hibah juga menggandeng beberapa UMKM dan retail pangan. Produk pangan olahan dari krokot diharapkan mampu menjadi salah satu ikon pangan dari UMKM yang ada di Desa Wonosalam, serta menjadi salah satu oleh-oleh yang dicari bila datang ke Desa Wonosalam.

Sedang berjalan saat ini, Fakultas Pertanian UNITRI telah mendapatkan pendanaan untuk pelaksanaan program implementasi MBKM yaitu Kerjasama Kurikulum dan Implementasi MBKM (KSKI) oleh Prodi Teknologi Industri Pertanian dan Peternakan, serta program Center of Excellence (CoE) oleh Prodi Agribisnis.

Selain itu, Fakultas Pertanian juga telah mengajukan Proposal Program Kompetisi Kampus Merdeka (PKKM) Afirmasi dan sedang menunggu pengumuman.

1 Response

Leave a Reply

Arsip Berita