CEGAH INFEKSI VIRUS CORONA, DOSEN FIKES HIMBAU MASYARAKAT LAKUKAN CARA BERIKUT

MALANG –  Belum adanya pengobatan yang dapat menyembuhkan infeksi Penyebaran Virus Corona Covid-19, telah membuat masyarakat panik masyarakat dewasa ini. World Health Organization (WHO) sebagai salah satu organisasi kesehatan dunia telah menghimbau masyarakat agar tidak memandang sepele virus tersebut. Untuk menjaga diri dari infeksi virus, sejumlah tindakan pencegahan dapat diterapkan di kehidupan sehari-hari.

Salah satu dosen Fakultas Ilmu Kesehatan (FIKES) Universitas Tribhuwana Tunggadewi  (UNITRI), Swaidatul Masluhiya AF,S.SI.,M,Ked,Trop saat diwawancarai Kamis (26/03) mengatakan salah satu tindakan sederhana yang dapat dilakukan adalah dengan menerapkan social distancing dan mencuci tangan dengan benar secara efektif.

“Ada juga cara-cara yang bisa di lakukan seperti Cuci Tangan dengan air mengalir dan sabun setidaknya selama 20 detik. Pastikan seluruh bagian tangan tercuci sehingga bersih termasuk punggung tangan, pergelangan tangan, sela-sela jari dan kuku. Bisa juga dilakukan pengeringan dengan tissu ataupun handuk bersih ataupun mesin pengering. Atau juga digantikan dengan  hand sanitizer dengan kandungan alkohol minimal 60% agar lebih efektif membasmi kuman ”. Ungkap beliau kepada Humas.

Disarankan juga, bagi sivitas akademika UNITRI maupun masyarakat luas yang sakit bisa menggunakan masker untuk mencegah  peyebaran virus dan kuman. Meski tidak sepenuhnya efektif  mencegah paparan kuman, penggunaan masker ini  bisa menurunkan resiko penyebaran penyakit infeksi termasuk penyebaran corona.

Untuk mencegah dan meningkatkan  daya tahan tubuh yang kuat, Swaidatul juga menyarankan untuk mengonsumsi makanan sehat seperti sayuran, buah-buahan dan makanan berprotein seperti telur, ikan, daging tanpa lemak.

“Namun jika perlu untuk menambah konsumsi suplemen konsumsi sesuai anjuran dokter. Selain itu, menjaga daya tahan tubuh bisa dilakukan dengan rutin berolahraga, tidur yang cukup , tidak merokok dan tidak mengonsumsi minuman alkohol  yang bisa meningkatkan daya tahan tubuh yang bisa terhindar dari penularan virus corona.”

Swaidatul juga menyarankan agar tidak berpergian ke Negara atau daerah yang sudah terjangkit virus corona atau yang berpontensi menjadi lokasi penyebaran virus corona. Selain itu, masyarakat juga diharapkan tidak panik dan tetap positif thinking. (HUMAS)

Leave a Reply

Arsip Berita