PUSDIPWASBANG UNITRI HADIRI UNDANGAN SARESEHAN MEMPERINGATI HARI PAHLAWAN KOTA MALANG

Malang- Pusat Studi Wawasan dan Kebangsaan (PUSDIWASBANG) Universitas Tribhuwana Tunggadewi (UNITRI) Malang menghadiri undangan acara Saresehan dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Kota Malang pada Jumat (12/11) lalu.

Kegiatan yang mengangkat tema “Semangat Pahlawan Untuk Masa Depan Bangsa Dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan” ini diselenggarakan oleh Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinas Sosial, P3AP2KB) Kota Malang.

Kepala Dinas Sosial P3AP2KB, Donny Sandito W dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegitan ini memang rutin dilaksanakan setiap tahun sebagai bentuk menghormati para pahlawan dan pejuang kemerdekaan. Selain itu, beliau juga menyampaikan terima kasih kepada PUSDIWASBANG UNITRI yang telah membantu sebagai nara hubung menghadirkan pembicara pertama Prof. Dr. Hariyono, M.Pd, sebagai pakar sejarah yang membawakan materi dengan tema “PAHLAWAN: Melawan Ketidakadilan, Kemiskinan dan Kebodohan”.

Kepala Pusdipwasbang UNITRI, Agustinus Ghunu, SE., M.MA., M.AP, berharap untuk terus menjaga persatuan dan kesatuan dalam bingkai NKRI Berdasarkan Pancasila. Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghormati jasa para pahlawannya.

Kegiatan tersebut berlangsung di Hotel Ijen Suites Resort & Convention, Kota Malang dan dihadiri oleh DPC Legium Veteran RI Kota Malang, DPC Dewan Harian Cabang 45 Kota Malang, DPC Persatuan Purnawirawan dan Warakawuri Kota Malang, Paguyuban Tentara RI Pelajar/TRIP Kota Malang, Guru Sejarah, Pusdipwasbang Unitri dan tamu undangan lainnya. Kegiatan tahunan ini berjalan dengan lancar dan hikmat. (HUMAS)

Leave a Reply

Arsip Berita