PERINGATI DIES NATALIS KE-21, HIMAPUBLIK RAJUT KEBERSAMAAN LEWAT KARYA

MALANG – Memperingati usia ke-21 tahun, Program Studi Administrasi Publik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Tribhuwana Tunggadewi (UNITRI) Malang menggelar Dies Natalis, Sabtu (12/11). Kegiatan bertemakan ‘Merajut Kebersamaan Maju tanpa Batas’ tersebut dimeriahkan dengan perlombaan puisi, orasi, hingga karya tulis ilmiah.

Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Administrasi Publik (HIMAPUBLIK) UNITRI,  Sabina Aja mengungkapkan, Tak hanya penampilan puisi, dan orasi, dalam acara tersebut juga dilakukan sharing antar dosen dan mahasiswa berkaitan dengan materi dinamika Himapublik. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi wadah kreatifitas bagi mahasiswa dan dapat menjalin kebersamaan maupun silaturahmi.

“Kami dari HMJ mengharapkan kedepannya, Himapublik tetap melaksanakan kegiatan, yang bersifat mengasah kemampuan dari mahasiswa administrasi publik, dan kita sama-sama membangun Himapublik yang jaya,” harapnya.

Leave a Reply

Arsip Berita