MEMBANGUN KETAHANAN PANGAN, LIMA PRODI FP UNITRI GELAR SEMINAR

Fakultas Pertanian Universitas Tribhuwana Tunggadewi (UNITRI) sukses menyelenggarakan seminar nasional bertemakan ‘membangun kedaulatan pangan nasional berbasis kearifan lokal’, Senin (25/3) di Gedung Olah Raga (GOR) Unitri. Menariknya, untuk kali pertama, seminar diselenggarakan atas hasil kerja keras kegiatan lima program studi Fakultas Pertanian Unitri.

Ketua Pelaksana Kegiatan, Dwi Prastyanto mengatakan, selama ini seminar nasional pertanian merupakan program unggulan dari masing-masing program studi (Prodi). Setiap tahun, prodi juga telah rutin menyelenggarakan seminar nasional sendiri. Tetapi tahun ini, seminar perdana melibatkan lima program studi diantaranya Program Studi Agribisnis, Agroteknologi, TIP, Arsitektur Lanskap dan Peternakan.

“Selain seminar nasional perdana, tahun ini kami juga mengadakan lomba esai dan infografis yang merupakan rangkaian dari acara seminar.”

Kegiatan yang diikuti oleh 330 peserta dari tiap prodi fakultas pertanian dan fakultas lain di Unitri tersebut, menghadirkan narasumber yakni M Choiri S.Sos., M.Si (Kepala Badan Perencanaan, Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah Kota Batu), Dr Ir Imam Santoso, MS (Dekan Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Brawijaya), dan Dr Ir Sukendah, M.Sc (Dekan dan Dosen Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jatim).
Sementara itu, Dekan Fakultas Pertanian Unitri, Dr Ir Amir Hamzah, MP mengapresiasi kerja seluruh panitia seminar nasional. Melalui seminar ini, ia berharap mahasiswa dapat mendapatkan ilmu baru terkait kedaulatan pangan nasional berbasis kearifan lokal dan juga dapat membangun kepercayaan diri mahasiswa di lingkungan akademik.

“Kami mendatangkan narasumber yang akan memberikan sudut pandang yang berbeda terkait tema seminar hari ini. Mudah-mudahan pertemuan ini akan berlangsung terus menerus dan apa yang disampaikan akan memberikan nilai tambah terutama bagi mahasiswa dan dosen. Terimakasih juga untuk seluruh kerja keras panitia yang berhasil menyelenggarakan acara ini.” Tutupnya. (HUMAS)

Leave a Reply

Arsip Berita