DOSEN FAKULTAS EKONOMI UNITRI RAIH GELAR DOKTOR ILMU EKONOMI

MALANG –  Wabah virus corona (Covid-19) tidak menghalangi upaya Dr Risnaningsih, SE., MSA., (Humbis) untuk menyelesaikan pendidikan S3 di Universitas Merdeka Malang (UNMER). Salah satu dosen Fakultas Ekonomi Universitas Tribhuwana Tunggadewi (UNITRI) Malang ini dapat berhadapan dengan para penguji dan promotor dan menyandang gelar doktor atas studinya.

Dr Risnaningsih, SE., MSA., (Humbis) bercerita, pencapaiannya menyelesaikan pendidikan S3 di UNMER memiliki banyak cerita. Masuk pada 2016, beliau kemudian giat belajar hingga pada 7 Oktober lalu berhasil menggelar sidang terbuka di hadapan promotor.

“Saya sempat telat memasukkan nama, kemudian ada beberapa kendala seperti promotor saya meninggal dan lain sebagainya. Cukup lama prosesnya. Tapi ternyata tanggal 25 September baru dapat kepastian untuk melaksanakan ujian terbuka tanggal 7 Oktober kemarin.”

Proses sidang disertasi dilaksanakan langsung secara tatap muka dihadapan 9 penguji. Meski demikian, Dr Risnaningsih, SE., MSA., (Humbis) harus mengikuti test rapid sebelum ujian tatap muka.

“Karena saya lebih didekatkan di UNMER, jadi prosesnya harus ada test rapid supaya bisa ujian tatap muka. Ada promotor, penyanggahnya ada 7 orang, serta ko promotor.”

Setelah mengikuti sidang terbuka secara luring, Dr Risnaningsih, SE., MSA., (Humbis) berhasil mempertahankan disertasinya berjudul “Pengaruh Loan To Deposit Ratio, Return On Assets, Capital Adequacy Ratio Terhadap Nilai Perusahaan Yang Dimoderasi Oleh Tata Kelola Pada Bank Umum Swasta Nasional Di Indonesia”.

“Disertasi saya tentang Bank Umum Swasta Nasional. Rencana lanjutan setelah ini, saya ingin melakukan penelitian lagi yang berhubungan dengan disertasi ini. Saya tidak ingin berhenti sampai disitu, saya ingin melakukan penelitian dengan Bank Umum Milik Negara kemudian saya bandingkan BUMN dengan BUSN tadi.”

Dr Risnaningsih, SE., MSA., berharap, dengan apa yang telah didapatkan saat ini, dosen lain bisa lebih bersemangat mengejar pendidikan S3 dan tidak pantang menyerah untuk meraih ilmu setinggi-tingginya untuk masa depan.

Sidang terbuka tersebut dihadiri penguji dan penyanggah, yakni  Prof. Dr. Grahita Chandrarin, M.Si.,Ak.,CA, Dr. Dra. Diana Zuhroh, M.Si.,Ak.,CA, Imam Subekti, SE.,M.Si.,Ak.,Ph.D.,CA.,CPA, Prof. Dr. Anwar Sanusi, SE.,M.Si, Prof. Dr. Widji Astuti, SE.,MM.,CMP(A), Prof. Dr. Lilik Kustiani, S.S.,MM, Dr.Prihat Assih, M.Si., Ak., CSRS, Dr. Sunardi,MM, Dr. Bambang Supriadi, MM. (HUMAS)

Leave a Reply

Arsip Berita