BEWA, MAHASISWA UNITRI FINALIS MALE PAGEANT MOST MAN INTERNATIONAL INDONESIA
MALANG- Salah satu mahasiswa Magister Administrasi Publik Universitas Tribhuwana Tunggadewi (UNITRI) Malang, Bewa Dangu Wole, berhasil menorehkan prestasi di ajang Male Pageant Most Man International Indonesia. Mahasiswa asli Sumba Barat-Nusa Tenggara Timur tersebut menjadi salah satu finalis dari 70 kandidat di ajang yang mencari anak muda yang memiliki kemampuan advokasi dalam menginspirasi banyak orang tahun 2021 itu.
Saat ditemui tim humas, Bewa bercerita selama ini telah aktif di dunia model dan masuk dalam salah satu agency model di Kota Malang. Ia mendapatkan informasi ajang Male Pageant Most Man Internasional Indonesia dari manajer model tempatnya bernaung dan kemudian mendaftarkan diri. Setelah mengikuti tahapan demi tahapan, ia akhirnya terpilih menjadi salah satu finalis dalam ajang tersebut.
“Saya mencoba daftar melalui link di bio IG @mostmaninternationalindonesia, akhirnya saya terpilih menjadi salah satu finalis dari 70 kandidat yang dicari secara nasional.”
Rasa Bahagia tentu dirasakan oleh Bewa karena dapat mendapatkan kepercayaan ini. Tetapi, ia menyadari bahwa perjuangannya dalam ajang masih cukup Panjang. Ia menargetkan, setelah ini dapat lolos menjadi finalis dan mulai mempersiapkan diri dalam menambah wawasan tentang pengetahuan umum, olahraga, dan melatih publik speaking.
“Untuk saat ini saya mempersiapkan diri untuk melatih public speaking.” Ungkapnya.
Dengan mengikuti kegiatan ini, Bewa berharap dapat menginspirasi banyak orang. Ia berpesan agar setiap orang dapat terus melakukan pola hidup sehat. Bewa juga memohon bantuan dukungan dan doa dari seluruh masyarakat Indonesia khususnya dari teman-teman kampus UNITRI Malang dan Masyarakat Sumba dalam ajang Most Man Internasional Indonesia.
“Mohon dukungan untuk tetap maju dalam ajang ini. Silakan Like dan Komen di foto saya. Saya juga membutuhkan dukungan doa dari seluruh masyarakat indonesia, khususnya teman-teman dari kampus Unitri Malang dan masyarakat Sumba.”
Sebelum mengikuti ajang ini, Bewa pernah menjadi finalis di ajang Cardinal Awards pada tahun 2019, Juara RU1 Manhunt Jawa Timur di tahun 2019, dan finalis Mister Global Jawa Timur. Saat ini Bewa juga masih aktif menjadi mahasiswa Magister Administrasi Publik UNITRI dan tengah menjalani profesi keperawatan di Stikes Bakti Mulia Pare-Kediri. (HUMAS)