BERIKAN DANA HIBAH BUKU, PJI LPPM UNITRI AJAK DOSEN SERIUS MENULIS

MALANG – Gali pengalaman menulis buku bagi para dosen, Penerbitan dan Jurnal Ilmiah Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (PJI-LPPM) Universitas Tribhuwana Tunggadewi (UNITRI) Malang mengadakan kegiatan Hibah buku tahun 2023. Kegiatan ini untuk memotivasi dosen dalam hal menulis, tak hanya guna menghasilkan produk buku ajar, tetapi juga referensi hingga monograf buku.

Menulis buku haruslah menjadi kebiasaaan bagi seluruh manusia, tak terkecuali dosen. Selain agar ilmu yang diperoleh dapat lebih bermanfaat bagi orang lain, menulis diharapkan dapat digunakan untuk menuangkan pemikiran ilmiah dosen melalui buku.

“Banyak yang menyampaikan kepada saya belum bisa membuat buku, banyak kekurangan dalam menulis buku, tidak tahu memulainya darimana, dan lain-lain. Karenanya semoga dengan adanya ini dosen dapat lebih terlatih dalam menulis.” Imbuh Kepala PJI UNITRI, Rona Sari Mahaji Putri, S.KM., M.Kes

Kegiatan hibah buku PJI-LPPM UNITRI diperuntukkan bagi dosen di lingkup UNITRI Malang. Dosen yang berminat mengikuti Hibah Buku dapat mengirimkan draft buku lengkap sesuai dengan sistematika yang dapat dilihat di https://bit.ly/sistematika-bukuajar maksimal tanggal 24 April 2023. Draft buku tidak mendapatkan pendanaan dari sumber manapun. Seleksi dilakukan oleh tim PJI dan akan diumumkan pada Juli 2023. Buku akan diterbitkan di UNITRI Press. Tahun ini, pendanaan yang disiapkan untuk hibah buku tersedia untuk 20 penulis buku, baik buku ajar, referensi, dan monograf. (HUMAS)

Leave a Reply

Arsip Berita