21 PERGURUAN TINGGI SE-INDONESIA HADIRI SEMINAR NASIONAL HIMAGRI UNTRI DAN POPMASEPI

Sebanyak 21 Perguruan Tinggi se-Indonesia hadir dalam Seminar Nasional yang diselenggarakan oleh Dewan Perwakilan Wilayah Empat (DPW IV) Perhimpunan Organisasi Profesi Mahasiswa Sosial Ekonomi Pertanian Indonesia (Popmasepi) dan Himpunan Mahasiswa Agribisnis (HIMAGRI) Universitas Tribhuwana Tunggadewi (UNITRI) Malang, Kamis (5/12).

Kegiatan yang diselenggarakan selama tiga hari yakni pada Kamis (5/12) sampai Minggu (8/12) di GOR Unitri dan Desa Wiyurejo Kecamatan Kota Batu tersebut dihadiri diantaranya Universitas Udayana Bali, Universitas Mataram, Universitas Hasanudin Makassar, Universitas Islam Jember, Politeknik Jember, Universitas Islam Blitar, Universitas Muhamadiyah Malang, Universitas Bojonegoro, Politeknik Banyuwangi, Universitas Kh.A Wahab Hasbullah Jombang, dan Universitas Widiya Karya.

Ketua pelaksana kegiatan, Fedri Edo menjelaskan, kegiatan seminar nasional juga dimeriahkan oleh berbagai acara seperti Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional (LKTIN) dan Latihan Kepemimpinan Manajemen Mahasiswa (LKMM).  Sementara untuk pemateri berasal dari luar Universitas maupun dosen Unitri sendiri.

“Untuk kegiatan LKTIN, juri berasal dari dosen Unitri seperti  Dr. Ir. Amir Hamza Mp, Dr. Ir agnes Quartina Pudjiastuti Ms. dan Dr. Ir. Nurhidayati Mp”

Kegiatan  seminar nasional ini merupakan kegiatan besar yang diselenggarakan bersama dan berkolaborasi dengan Popmasepi. (HUMAS)

Leave a Reply

Arsip Berita